Election & Celebration Day Perayaan Projek DEMUS (Demokrasi Untuk Semua)

Dalam rangka melaksanakan P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila), peserta didik kelas XI SMAN 9 Jakarta mengikuti kegiatan projek Demus (Demokrasi Untuk Semua). Projek ini mengusung tema Suara Demokrasi dimana selama kegiatan projek berlangsung para siswa diberikan pemahaman apa itu demokrasi dan bagaimana pelaksanaan demokrasi tersebut di Indonesia. 
Pemahaman para siswa diperkuat dengan diadakannya kunjungan anak anak ke kantor DPRD DKI Jakarta bertemu dan berdiskusi langsung dengan para anggota dewan untuk lebih memahami pelaksanaan demokrasi di Indonesia khususnya di DKI Jakarta.
Pada puncak kegiatan projek anak anak melaksanakan Election & Celebration Day dimana para siswa didilatih cara pemilihan presiden yang dimulai dari adanya partai yang didukung oleh para tim suksesnya, dilanjutkan dengan ada nya debat dan penyampaian visi misi oleh kedua calon presiden yang berasal para siswa kepada para calon pemilihnya. Kemudian pelaksanan Election dilakukan secara daring dimana seluruh warga sekolah melakukan pemilihan secara langsung melalui online dan pengumuman hasil pemilihan dan ditutup dengan adanya Celebration day oleh presiden terpilih beserta seluruh warga sekolah.