Perjusa dan Pelantikan Pramuka Penegak SMAN 9 Jakarta

SMA Negeri 9 Jakarta dengan Gugus Depan 08.163-08.164 Ki Hajar Dewantara-Dewi Sartika Pangkalan SMAN 9 Jakarta, mengadakan perkemahan Jumat Sabtu (Perjusa) dengan agenda utama Pelantikan Pramuka Penegak (KP3). Kegiatan tersebut berlangsung pada 4-5 Agustus 2023.


Kegiatan perjusa yang dilaksanakan di Lingkungan SMAN 9 Jakarta tersebut diikuti oleh 247 peserta didik kelas 10, termasuk para anggota Pramuka tingkat penggalang dari SMP.


Albaini Zuhdi, S.Pd selaku Kepala SMAN 9 Jakarta mengatakan, dalam Pramuka, para peserta didik yang sebelumnya berasal dari SMP dan kini telah resmi menjadi siswa SMAN 9 Jakarta harus melalui proses penerimaan dan pelantikan dari penggalang ke penegak.


Proses penerimaan dan pelantikan ini dilaksanakan selama perjusa berlangsung, dan menjadi momen penting dalam pengukuhan peserta didik sebagai Pramuka penegak. Setelah resmi menjadi Pramuka penegak, para peserta didik dapat mengembangkan diri dalam Pramuka.


Pengembangan diri tersebut dapat dimulai dengan proses pengisian Syarat Kecakapan Umum (SKU) yang menjadi bagian penting dari pengembangan diri para anggota Pramuka.


Meski diadakan di lingkungan sekolah, semangat kebersamaan dan kerjasama para peserta tetap terjaga. Selain itu kegiatan ini tidak hanya membangun kerjasama dan kebersamaan, kegiatan perkemahan ini juga berperan dalam membangun karakter positif para peserta didik.


Acara perjusa ini diisi dengan serangkaian kegiatan menarik dan menyenangkan, yang melibatkan setiap peserta didik untuk saling mengenal, kegiatan ibadah bersama, penyampaian materi terkait Pramuka seperti pionering, sandi semaphore dan lainnya, kemudian dilanjutkan dengan pentas seni, PUPK, dan kegiatan lainnya. Tujuan dari setiap kegiatan tersebut untuk membangun peserta didik menjadi individu yang bertanggung jawab, mandiri, dan peduli dengan sesama.


Acara Perkemahan Jumat Sabtu yang diadakan SMAN 9 Jakarta memberikan pengalaman yang berharga bagi peserta didik yang mengikutinya, para peserta mengungkapkan bahwa kegiatan Perjusa kali ini membangkitkan semangat untuk berkontribusi positif, membangun rasa percaya diri, mendekatkan diri dengan teman-teman, serta membangkitkan keberanian untuk menghadapi tantangan.


Dengan semangat para peserta, kegiatan Perkemahan Jumat Sabtu ini dapat berjalan dengan baik dan SMAN 9 Jakarta bersama para peserta didik baru siap untuk melanjutkan perjalanan mengembangkan diri menjadi lebih baik melalui berbagai kegiatan positif.